Dark
Light

XL Axiata Rilis Game Bominton

1 min read
March 20, 2013

Dalam rangka memeriahkan ajang Axiata Cup, XL Axiata baru-baru ini merilis mobile game berjudul Bominton. Axiata Cup sendiri merupakan sebuah ajang kompetisi badminton yang diprakarsai oleh Axiata Group bekerjasama dengan Badminton Asia Confederation dan Total Sports Asia. Dalam ajang ini, ada 8 tim yang bertanding terdiri dari enam negara Asia Tenggara yakni Indonesia, Malaysia, Singapura, Filipina, Thailand dan Vitenam, serta dua tim all star yakni Europe All Star dan Asia All Star.

Kembali ke game Bominton, untuk bisa memainkan game ini pengguna harus login dengan akun Twitter atau Facebook miliknya. Bominton memiliki tampilan first person dimana pengguna harus memukul shuttlecock yang meluncur ke arahnya agar kembali ke arah lapangan lawan. Pengguna memiliki tiga kesempatan untuk boleh gagal memukul shuttlecock. Lebih dari itu maka permainan akan berakhir. Sesekali waktu ada juga bom yang dilemparkan ke arah pemain, jika bom ini dipukul permainan berakhir seketika.

Sistem scoring didasarkan pada seberapa baik pengembalian shuttlecock dari pengguna. Meskipun saat mencoba, saya juga tidak yakin benar pengembalian seperti apa yang dikatakan “great” atau “poor” dalam game tersebut. Dalam ujicoba yang saya lakukan pun, agak sulit untuk memukul dengan tepat meskipun rasanya saya sudah menekan shuttlecock pada tempat yang tepat dan saya bermain dengan perangkat yang memiliki prosesor dual core. Apakah ini bug dari aplikasi, performa perangkat yang kurang baik, atau memang sekedar saya yang tidak jago memainkan permainan ini?

Bominton menyediakan leaderboard untuk pengguna. Dengan fitur ini, pengguna bisa mengirimkan skor akhir yang diperolehnya dan melihat bagaimana peringkatnya dibandingkan pengguna lainnya. Selain itu juga terdapat menu Tips & Trick yang berisi kiat-kiat bermain bulutangkis.

Game Bominton saat ini tersedia untuk pengguna perangkat berbasis Android. Untuk mengunduh aplikasi ini, Anda bisa mengunjungi halamannya di Google Play pada tautan ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Axiata Group Launches Free Mobile Wikipedia Access Through Wikipedia Zero

Next Story

Tengah Tahun 2013, Telkom Akan Sediakan Layanan MVNO di Malaysia

Latest from Blog

Don't Miss

XL Axiata Gandeng Ericsson untuk Implementasikan Dual-Mode 5G Core

XL Axiata bekerja sama dengan Ericsson untuk mengimplementasikan solusi Dual-Mode

LinkNet dan Hypernet Berkolaborasi Lahirkan Lyft

Transformasi digital untuk para enterprise yang sudah merupakan sebuah kebutuhan saat