Dark
Light

MM Cab Ternyata Memang Benar Adalah Iklan Mandiri Mobile

1 min read
July 18, 2012

MM Cab yang sempat menjadi sumber kehebohan orang-orang di social media akhirnya resmi menampakkan sisi aslinya. Pengaksesan situs MM Cab akan langsung membawa kita ke situs baru Mandiri Mobile. Mandiri Mobile sendiri adalah aplikasi mobile Bank Mandiri yang sudah tersedia di tiga platform besar, iOS, Android dan BlackBerry. Sayangnya belum ada informasi yang menjadi jembatan mengapa kampanye yang dilakukan oleh Mandiri Mobile menggunakan taksi sedan mewah Ferrari dan Porsche, begitu juga dengan tagline “Hidup itu Indah”.

Beberapa hari yang lalu memang sudah ada indikasi bahwa MM Cab merupakan kampanye bank pelat merah ini. Seperti diangkat dari tulisan Pitra, pencarian tentang MM Cab membawa kita ke Facebook App yang menggunakan kata Mandiri sebagai awalan. MM Cab sendiri memang mengatakan bahwa promosi yang dilakukan akan berakhir per 18 Juli, hari ini. Diharapkan Bank Mandiri bakal memberikan penjelasan lebih baik tentang kampanyenya ini di iklan televisi ataupun iklan cetak, meskipun kira-kira jargon yang digunakan tidak akan jauh-jauh tentang bagaimana aplikasi perbankan mobile bakal memudahkan hidup kita untuk berbagai transaksi finansial.

Memang dalam seminggu terakhir MM Cab telah mewarnai timeline social media dengan promosi taksi mewah dan gratis. Bahkan mobil-mobil ini berkeliaran di jalan-jalan Jakarta tanpa pelat resmi. Berbondong-bondong berita ini menjadi bahan pembicaraan di 9gag dan Kaskus. Pihak berwenang bahkan sempat memberikan peringatan karena taksi ini adalah liar tanpa izin.

Update: proses redirect situs per jam 9.53 pagi ini sudah dimatikan dan kembali menampilkan situs layanan taksi MM Cab

Update2: Bank Mandiri hari ini melakukan launching terhadap produk Mandiri Mobile

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Hypermarket Giant Carrefour Indonesia to Open Online Grocery Store

Next Story

PriceArea Umumkan Pendanaan Seri B, Fokus Pada Ekspansi Global dan Pemasaran

Latest from Blog

Don't Miss

Semua Hal yang Diumumkan NVIDIA pada Computex 2024

Dalam presentasi selama 1 jam 47 menit, CEO dan pendiri

Naming Rights Agreements in Esports

In recent years, more and more non-endemic brands have decided